Perahu Rombongan Asisten 3 Pemkab Nunukan Mengalami Kecelakaan Saat Menuju Upacara HUT RI Di Lumbis Hulu

oleh
oleh

FOKUS KALTARA –

Sebuah perahu kayu yang membawa rombongan Asisten 3 Pemerintah Kabupaten Nunukan, mengalami kecelakaan di sungai Sedalir, Kecamatan Lumbis Hulu, Nunukan, Kalimantan Utara Jumat (16/8/2024), sekira pukul 13.12 WITA.

Kecelakaan yang memuat rombongan asisten 3 Pemkab Nunukan, dilaporkan Jumat 16 Agustus 2024, pukul 19.22 wita semua dalam keadaan selamat.

Insiden kecelakaan menyebabkan perahu mengalami kebocoran, tenggelam dan kandas  pada bagian belakang akibat badan perahu menyerempet batu.

Perahu tersebut membawa total 19 orang untuk menghadiri HUT KE 79 RI di Kecamatan Lumbis Hulu termasuk rombongan Asisten 3 kabupaten Nunukan, seorang bidan, Danramil Lumbis, Bhabinkamtibmas, 3 ABK, dan 2 anak-anak. (ESD) Diolah dari sumber : kabarnunukan.com